Masih berusia enam tahun, seorang bocah bernama Ruby McLellan jadi pembeli rumah termuda di Australia. Dilansir ABC, Ruby, saudara perempuannya Lucy, dan saudara laki-lakinya Gus, telah menabung cukup banyak dari uang jajan dan upah pekerjaan mingguan mereka.
Ayah mereka, Cam McLellan, seorang pakar investasi properti, mengungkapkan kepada 7 News bahwa masing-masing anaknya telah menabung hingga 2.000 dollar untuk berkontribusi pada tanah tersebut. Rumah dan tanah yang sebagian dibangun menghabiskan biaya 671.000 dollar Australia
Dia memperkirakan harga blok tersebut telah meningkat lebih dari 10 persen sejak ketiganya membelinya. “Harga di blok itu sudah naik 70.000 dollar, jadi sejauh ini mereka melakukannya dengan baik,” jelasnya kepada 7 NEWS. Anak-anaknya berencana untuk menjual properti itu pada tahun 2032 dan membagi keuntungannya.
Cam McLellan, yang memang seorang pakar investasi properti, membantu anak-anaknya membeli properti sedini mungkin. Menurut CoreLogic, harga rumah rata-rata Melbourne telah tumbuh sebesar 19,5 persen selama 12 bulan hingga akhir November sebesar 986.992 dollar Australia.