Bintang TikTok Lily dengan akun @lils.drum memesan pohon natal yang tampak menarik secara online. Tapi saat pesanan sampai, pohon Natal itu tidak seperti iklan, tetapi malah tampak seperti "rumput laut". Lily membagikan video pohonnya dengan para penggemarnya di TikTok.
Lily memberi keterangan pada videonya: "Kmart Australia, Anda harus menjelaskan beberapa hal." Dia kemudian menunjukkan pohon yang dia beli, yang bukannya terlihat indah seperti yang dia kira, tapi hampir tidak memiliki cabang. Pengguna TikTok tertawa dan mengatakan itu tampak seperti “rumput laut”. Namun akhirnya, Lily berhasil membuatnya lebih indah dengan meminta bantuan seorang teman dan mendekorasi pohon tersebut.