Sebuah pulau bernama Okinoshima, yang terletak di tengah-tengah antara pulau utama Kyushu Selatan dan Semenanjung Korea dijadikan situs warisan dunia oleh UNESCO. Pulau ini merupakan tempat ritual untuk memohon keselamatan maritim serta untuk menyembah dewa-dewi dalam kepercayaan Shinto.
Pulau ini juga dikabarkan menyimpan sekitar 80 ribu jenis harta karun, mulai dari dari manik-manik sampai pedang. Uniknya di pulau ini, hanya pria yang boleh mengunjunginya. Tradisi Shinto melarang wanita untuk masuk ke pulau ini.
Pengunjung laki-laki pun harus mengikuti peraturan ketat, termasuk harus telanjang dan melakukan ritual pembersihan sebelum mereka menginjakkan kaki di darat. Ketika mereka pulang, mereka tidak diperbolehkan mengambil apapun dari pulau itu, dan tidak boleh membicarakan tentang perjalanannya.
![]()