Pada tanggal 1 Mei lalu, AVOID region Bekasi Patriot telah melaksanakan One Day Trip ke pantai Anyer, Banten. Acara yang digagas oleh region Bekasi Patriot ini diikuti oleh 11 KR dengan mengusung tema silaturahmi, kebersamaan dan kekompakan para peserta juga membawa serta keluarganya untuk memeriahkan acara tersebut
Awal start dimulai dari titik kumpul di SPBU Gerbang Tol Bekasi Barat, setelah semua peserta merapat tidak lupa dengan membaca doa agar semua kegiatan bisa berjalan lancar dengan baik. Jam 06:30 WIB, para peserta sudah mulai beranjak dan bergerak masuk tol dengan menggunakan rute cikampek–tol dalam kota–tol Tangerang Merak. Rombongan keluar di GT Cilegon Timur dan melanjutkan perjalanan melalui rute jalur Mancak–Anyer.
Walaupun sempat tersendat di kawasan pabrik cilegon karena bertepatan dengan May Day, semangat dan antusias para peserta one day trip ini tetap tinggi. Jam 10:00 WIB, rombongan tiba di pantai Sambolo 1.
Keceriaan dan kegemberiaan dari anak-anak yg sudah tidak sabar bermain pasir dan ombak membuat suasana kekeluargaan makin terasa, ditambah lagi acara makan siang bersama dari bekal yg sudah di siapkan dari rumah menambah erat rasa kekeluargaan di AVOID region Bekasi Patriot. Pic acara -om mono- mengatakan "acara ini betujuan untuk bersilaturahmi antar region Bekasi dengan region Banten, serta mempererat kekompakan antar member beserta keluarganya."
Acara dilanjutkan dengan silaturahmi antar member Bekasi dan member Banten, dengan hidangan bakso persembahan dari salah satu member region Banten. Setelah rangkaian acara dilakukan, para peserta mulai bertolak kembali ke Bekasi pada jam 19:00 WIB. Acara one day trip ini bisa berjalan lancar berkat support dan koordinasi yg baik dengan member dari region Banten (om Rafli, om Prabu, om Supri dan om Nanda).
Photos: AVOID Reg Bekasi