Kami sudah tau kalo Ford F-150 Raptor merupakan raja dari off-road pickup truck yang ganas. Tidak ada saingannya sampai sekarang, walaupun kami sudah mendengar ada brand kompetitornya yang sedang mempersiapkan truck andalannya. Yup, yang kami maksudkan adalah Ram yang berhasil menjadi saingan terdekatnya dengan off-road truck terbarunya, Ram Rebel 2017.
Menggunakan mesin 5.7 Liter Hemi V8 dengan tenaga 395 HP dan torsi 410 lb ft, pickup truck ini menggunakan system 4WD dan transmisi automatic 8 speed. Sayangnya baik mesin V8 dan system 4WD ini bukan fitur standard pickup truck ini yang hanya menggunakan mesin 3.6 Liter V6 dan system RWD. Untungnya upgrade pickup truck ini tidak terlalu mahal, hanya $3.350 saja.
Secara umum, Ram Rebel tidak berbeda jauh dengan lineup Ram 1500 lainnya. Bahkan kami melihat pickup truck ini sangat mirip dengan Ram Laramie 1500. Pickup truck ini punya design grille depan yang sangat unik dan beberapa badge “Rebel” di bagian dalam dan luar pickup truck ini. Fitur standard yang kami suka 4-corner air suspension, membuat truck ini bisa melaju ganas di jalan tol.
Truck tester kami sudah dilengkapi dengan semua fitur yang ada, harganya mencapai $54.800. Sebagai perbandingan saja, Raptor terbaru dengan mesin twin turbo V6 yang bertenaga 450 HP dan torsi 510 lb ft, harganya juga sama dengan itu. Itulah sebabnya kami mengklaim kalo Ram Rebel ini memang bukan saingan Raptor, baik dari performance maupun dari harganya.
![]()