MODCOM, Jakarta – Bosch kembali berkolaborasi dengan e-commerce di Indonesia yaitu Lazada, untuk menghadirkan jajaran suku cadang otomotif berkualitasnya.
Melalui rilis yang diterima Modifikasi.com, Bosch melalui Divisi Automotive Aftermarke selaku penyedia layanan dan teknologi otomotif global memahami pentingnya kemudahan akses bagi konsumen dalam memperoleh komponen kendaraan yang berkualitas.
“Hal ini selaras dengan tekad Bosch mempermudah akses masyarakat dan kepraktisan dalam memperoleh produk-produk otomotif berkualitas. Kami sangat antusias bekerja sama kembali dengan Lazada dalam rangka hari jadinya yang ke-5 tahun ini” tutur Griselda Iwandi, Marketing Manager Bosch Automotive Aftermarket.
Bosch tawarkan sederet produk andalanya, seperti : wiper, busi, aki, klakson, hingga bola lampu. Tidak tangung-tangung, Bosch memberikan penawaran spesial berupa diskon hingga 65%..
“Program ini berlaku selama 21-23 Maret 2017,” tutup Griselda.