Ketika seorang anggota polisi senior di Dallas bernama Damon Cole mendengar ada seorang anak kecil berusia 7 tahun bernama Bryce Schottel yang menderita penyakit kanker, Damon Cole tahu dan yakin bahwa yang bisa membuat anak tersebut senang adalah Superman.
Cole sendiri adalah anggota dari komunitas Heroes, Cops and Kids, sebuah komunitas disekitar Dallas yang menghabiskan waktunya dan uangnya dan berpakaian kostum superhero untuk menghibur anak-anak disekitar Dallas dalam beberapa event.
Walaupun Bryce yang diagnose menderita kanker lymphoma pada bulan Pebruari 2015 itu tinggal di Smithton, Illinois yang membutuhkan waktu 11 jam naik mobil dari texas, hal tersebut tidak menghentikan niat Cole untuk menghibur anak tersebut.
Cole membawa kostum superman dan iron mannya dalam mobil Dodge chargernya yang juga telah di modifikasi dengan logo Superman dan memutuskan untuk berangkat pada tanggal 15 April.
“jika saya dapat membuat anak ini bahagia dan tersenyum, saya tidak perduli jika saya harus berkendara hingga ke New York atau Maine atau bahkan Seattle” jelas Cole. “kenapa tidak dilakukan? Saya bukan orang kaya, saya tidak terkenal, tetapi anak tersebut pasti akan senang berada didalam mobil bersama superman”.
Sesampai disana benar saja dengan kejutan kedatangan Cole dengan kostum superman dan mobil berlogo superman ini membuat Bryce menjadi senang, mereka habiskan waktu seharian berkeliling komplek dengan mobil supermannya, bermain video game bersama, main hot wheel dan juga berganti kostum dengan ironman, hal tersebut semakin membuat Bryce menjadi lebih nyaman.
Saat perjalan pulang kembali kerumahnya di Dallas, Cole hampir saja mengalami kecelakaan, diperjalanan malam tersebut sebuah mobil truk didepannya mengalami pecah ban dan tiba-tiba rodanya ada yang lepas dan mengenai mobil superman cole, yang menyebabkan bumper depan dan belakang mobil tersebut mengalami kerusakan.
Setelah kejadian tersebut teman-teman polisi lainnya yang mendengar kabar tentang kejadian tersebut ada yang menelpon cole dan akan meerikan bantuan untu k memperbaiki mobilnya, tetapi Cole berkata , tidak perlu repot-repot karena saya punya asuransi, saya sehat-sehat dan keluarga saya juga sehat, lebih baik kumpulkan saja uangnya dan kirim ke keluarga Bryce.